Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

5 Situs Game di Google yang Paling Seru dan Epic

Situs Game di Google - Apakah bosan memainkan game melalui aplikasi karena harus mengunduh terlebih dahulu? Tak usah khawatir! Tuntaskan hobi tersebut dengan mengakses situs game di Google terbaik yang akan direkomendasikan berikut. Jadi berselancar di internet bukan hanya sekedar untuk mencari informasi, tetapi api juga dapat digunakan sebagai pembunuh rasa bosan dengan bermain.

Situs Game di Google
Situs Game di Google

Situs Game di Google

1. Games.co.id

Situs gaming pertama yang namanya tidak asing lagi adalah Games.co.id. Pengalaman bermain melalui situs ini tidak akan kalah dengan memainkannya di software. Tampilannya juga dirancang sederhana sehingga siapa pun bisa mengakses dengan mudah. Apalagi semua game disajikan secara free. Asal ada jaringan internet, kegemaran bermain akan tetap lancar.

Keunggulan dari situs ini bukan hanya soal tampilan saja. Tapi juga daftar permainan yang disajikan tidak main-main. Ada banyak kategori game yang bebas dimainkan, mulai dari petualangan, teka-teki, hingga aksi. Jika bingung, bisa melihat pada bagian rekomendasi. Lalu mainkan game seperti Squid Challenge, Football Legends: 2021, atau Crowd City.

2. Pogo.com

Apakah ingin memperoleh sensasi berbeda dari memainkan sebuah game? Cobalah untuk mengunjungi Pogo.com. Situs ini menyajikan lebih dari 100 macam permainan dari berbagai kategori. Dan menariknya lagi, semuanya itu dapat dimainkan secara free alias gratis. Jadi sekarang tidak perlu memenuhi ruang penyimpanan untuk men-download permainan.

Situs ini juga memungkinkan para pengguna terhubung dengan teman-teman di Facebook jika ikut menjadi member. Apalagi disediakan komunitas tertentu yang dapat dijadikan sebagai forum untuk berbagi pengalaman. Apabila tidak seru bermain sendirian, Pogo.com juga memberikan fitur multiplayer dengan berbagai game menarik.

3. Girlsgogames.co.id

Jika tidak ingin menguras otak hanya untuk bermain, maka situs game di Google satu ini bisa menjadi rekomendasi. Sebab girlsgogame.co.id menyediakan tampilan sederhana yang juga cocok bagi usia anak-anak. Meski begitu, tentu tidak ada salahnya memainkan kumpulan game di dalamnya. Selain itu, terdapat sisi edukasi yang sangat berguna.

Ketika mengaksesnya pertama kali, pengguna akan disuguhi oleh berbagai macam game yang sudah dikelompokkan. Mulai dari permainan khusus perempuan dengan tema putri, atau memasak dan berdandan. Tapi jika ingin merasakan sensasi nyata, bisa memainkan game simulator. Seperti City Minibus Driver, Pop it Master, atau Foosball.

4. id.y8.com

Situs yang berikutnya ini memberikan pengalaman bermain mumpuni dengan desain game yang epic. Ada banyak kategori yang disajikan dalam situs ini. Untuk genre pertarungan saja mencapai 2.124 permainan. Belum lagi game tembak-tembakan yang berjumlah 9.410. Lalu game yang bisa dimainkan oleh dua pemain memiliki jumlah hingga 1468.

Y8 juga menyediakan video yang bisa dimanfaatkan untuk mengetahui strategi permainan. Jika ingin bergabung ke komunitas tertentu, dapat mendaftar dulu dengan Y8 account. Dalam situs ini disediakan game HTML5 dan WebGL. Beberapa daftar permainan di antaranya adalah Impostor, Evo Wars io, Rally Point 3, atau Turbo Motor Racer.

5. Armorgames.com

Yang terakhir ini merupakan situs gaming yang juga dapat diakses melalui browser Google. Sama seperti lainnya, di sini pun disediakan berbagai genre permainan. Mulai dari game puzzle yang mengasah otak, seperti Factory Balls Forever. Atau ada juga permainan yang menuntut strategi tepat. Seperti Age of Wars dan The Final Earth.

Itulah rekomendasi dari situs game di Google yang dapat dimainkan secara online. Sekarang tidak usah lagi ribet soal ruang penyimpanan yang hampir penuh. Asal ada kuota dan jaringan lancar, kegemaran bermain game bisa tetap dituntaskan. Keseruan yang ditawarkan juga tidak kalah seperti ketika memainkannya melalui aplikasi.

Posting Komentar

0 Komentar