Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Berikut Penjelasan Tentang Google Game Developer, Yuk Simak!

Google Game Developer - Istilah lain dari google game developer adalah google play game dimana menyediakan berbagai permainan baik secara offline maupun online. Google play game menyediakan berbagai jenis permainan dari yang paling populer, aktivitas terbaru, game baru atau bahkan game yang sudah diperbarui fitur-fiturnya. Tersedia game yang berbayar  dengan berbagai harga dari yang murah sampai mahal jika bosan dengan pilihan game-game gratis.

Google Game Developer
Google Game Developer

Fitur-Fitur Google Game Developer

Ada beberapa fitur-fitur google di game developer seperti pencapaian, papan peringkat, game tersimpan dan google game services publishing API. Pencapaian adalah tempat dimana pemain bisa mempertahankan dan mengembangkan diri dalam permainan.

Semakin berkembang pemain maka pemain akan mendapatkan banyak bonus dan keuntungan baik saat bermain atau fitur-fiturnya. Papan Peringkat adalah tempat para pemain berlomba-lomba menunjukkan jika dirinya terbaik daripada yang lain. Hal ini bisa dilihat dari jumlah skor yang didapatkan semakin banyak skor dan tidak ada yang mengungguli maka pemain akan berada di tingkat tertinggi.

Game tersimpan akan memudahkan pemain mencari game yang sudah pernah dimainkan atau akan dimainkan. Selanjutnya google game services publishing API adalah pengaturan yang akan membantu menyinkronkan aplikasi ke fitur atau konfigurasi yang lebih canggih jika ada pembaharuan. Hanya saja untuk itu harus mengaktifkan API konfigurasi game terlebih dahulu.

Cara Mendownload Game Di Google Play Game

Untuk mendownload game di google game developer bisa langsung membuka aplikasi Google Play. Ini dikarenakan di dalam Google Play terdapat fitur game yang langsung menghubungkan pada Google Play Game atau game developer. Simak ulasan cara download game di google play game, yaitu :

1. Cari Aplikasi Google Play

Secara otomatis setiap ponsel langsung dilengkapi dengan aplikasi Google Play yang dapat terhubung dengan google game developer. Biasanya letak aplikasi Google Play berada disekitar aplikasi fitur-fitur Google. Scroll aplikasi setelah menemukannya langsung klik dan berada di halaman awal Google Play.

2. Cari Fitur Game

Tampilan awal Google Play akan terdapat beberapa fitur di bagian bawah untuk mendownload game di google game. Beberapa fitur yang tersedia seperti game, aplikasi, buku, film lalu pilih game. Otomatis akan diarahkan ke halaman mendownload permainan dan akan muncul berbagai jenis permainan.

3. Cari Game Yang Disukai

Setelah masuk di Google Play Game klik pada menu kategori lalu akan muncul banyak pilihan kategori game. Selain itu ada  kategori papan, pendidikan, simulasi, santai, simulasi, teka-teki, trivia, petualangan dan masih banyak lagi. Pilih salah satu jenis kategori yang diinginkan maka akan muncul beberapa game yang sudah dikelompokkan sesuai dengan kategori masing-masing.

4. Download Game

Dari banyaknya game yang keluar scroll game dan baca keterangan di dalamnya. Lihat juga berapa kapasitas game disesuaikan dengan kapasitas ruang kosong ponsel. Klik game yang diinginkan lalu klik tulisan instal. Tunggu sampai proses download 100% selesai dilakukan baru setelah itu buka game dan mainkan. Ada hal yang harus diketahui sebelum memilih game yang akan didownload pastikan jika penyimpanan ponsel cukup untuk menginstalnya.

Itulah penjelasan mengenai google game developer yang dapat digunakan agar lebih memahaminya. Dengan adanya google play game akan membantu pemain menemukan berbagai game yang terupdate bahkan game lama. Bijaklah dalam menggunakan google play game dengan mematuhi kebijakan yang telah ditetapkan. Usahakan untuk mengatur waktu bermain game agar tidak mengganggu aktivitas lainnya.

Posting Komentar

0 Komentar